Biasanya bau mulut akan menjadi kurang sedap saat melakukan puasa. Hal ini disebabkan oleh keadaan mulut yang tidak dimasuki makanan atau minuman selama beberapa waktu. Lalu, tindakan apa yang dapat dilakukan agar puasa tetap lancar dan mulut dan gigi tetap sehat dan terhindar dari bau mulut? “Selama berpuasa, produksi saliva (air liur) sangat sedikit akibat sedikitnya asupan makanan.
Untuk melakukan perawatan sedikit lebih ekstra dalam menjaga kebersihan gigi saat puasa. Kita juga bisa menambahnya dengan membersihkan gigi menggunakan benang gigi atau floss, dan obat kumur.
Berikut tips perawatan gigi :
$11. Raih semua bagian gigi dengan sikat. Pastikan menyikat semua bagian gigi. Menyikat gigi dibagi 3 bagian, yaitu menyikat permukaan bagian dalam, permukaan luar dan permukaan gigi yang mengunyah.
$12. Jangan langsung berkumur. Setelah menyikat gigi, jangan langsung berkumur. Karena berkumur pada dasarnya akan membersihkan dan mengurangi efek zat fluoride pada sisa pasta gigi, sehingga penggunaan pasta gigi jadi tidak maksimal hasilnya. Baiknya tunggu hingga 5-10 menit, baru Anda boleh berkumur.
$13. Gunakan benang gigi (dental floss). Sambil menunggu efek kerja fluoride pasta gigi agar bekerja maksimal, Anda bisa membersihkan gigi menggunakan benang khusus yang mampu membasmi sisa makanan yang tersisa di sela-sela gigi, karena kebanyakan fungsi sikat kurang bisa menjangkau ke sela-sela tertentu bagian gigi.
Begini cara pemakaiannya: Ambil 20-30 cm benang atau pita gigi, pegang ke dua ujungnya sehingga ada sisa benang yang berguna untuk membersihkan.Taruh dan letakan benang di antara sela gigi dan ke daerah antara gigi dan gusi. Angkat dengan gerakan naik turun di antara masing-masing gigi, untuk mengeluarkan sisa makanan dan plak.
$14. Gunakan obat kumur. Setelah menyikat dan membersihkan gigi telah usai, kini saatnya Anda bisa menggunakan obat kumur yang mengandung fluoride untuk dapat membantu mencegah kerusakan gigi. Pilih cairan obat kumur yang tidak mengandung alkohol. Anda pun bisa menggunakannya di waktu sahur, guna mendapatkan aroma dan wangi yang segar pada mulut Anda.
Konsultasikan kesehatan Gigi Anda dengan dokter Gigi yang berkompeten. Jadwal Klinik Gigi RS Islam Jakarta Pondok Kopi pada hari Senin - Sabtu (jadwal klinik Gigi pada slide 2)
Informasi lebih lanjut hubungi :
021-86603432, 021-8610471
Ext 3129, 3107, 3108